JAKARTA –DETIK SATU, Presiden Republik Indonesia, Ir. Jokowidodo ( Jokowi) Senin (13/5) Berkunjung ke RSUD Baharuddin Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara .
Kepada Detik Satu , Presiden Jokowi mengatakan bahwa Pelayanan kesehatan di daerah terpencil harus terus ditingkatkan, utamanya untuk penyakit yang menonjol saat ini, seperti stroke dan jantung, yang jika tidak segera ditangani bisa menimbulkan masalah.
Lanjut Presiden, Untuk akses ke peralatan kesehatan modern yang merata hingga ke level kabupaten, menjadi penting untuk menunjang layanan kesehatan yang baik.
“Mulai dari gedung dan tata ruang yang bagus, kebersihan yang baik, hingga adanya dokter spesialis di kabupaten ini yang juga mampu mengoperasikan peralatan canggih,” tegasnya.