SURABAYA, Detiksatu.id – Ketua Umum Perkumpulan Wartawan Fast Respon (PW FRN) Counter Polri, R. Mas Agus Rugiarto, SH, kembali membuat gebrakan besar. Dalam upayanya mencari keberkahan bagi organisasi, ia menunjuk keturunan ulama dari Jawa Timur untuk memimpin DPW PW FRN Jatim.
Pilihan jatuh pada Gus Santos (Imam Santoso), cucu asli dari Hadrotu Syech Abu Bakar Sampang, seorang tokoh wali majdub asal Madura. Wali majdub dikenal sebagai hamba Allah yang memiliki cinta mendalam kepada-Nya hingga berada dalam kondisi jadzab—kesadaran spiritual yang tinggi dan dekat dengan Ilahi.
“FRN butuh keberkahan, karena itu saya memilih Ketua DPW dari kalangan kiai atau ulama. Ini juga sejalan dengan program Presiden Prabowo Subianto dan Kapolri yang mendukung ulama,” ujar Agus saat dikonfirmasi, Senin (17/2).
Lebih lanjut, Agus menjelaskan bahwa Ketua DPW FRN Jatim ditugaskan untuk melakukan kunjungan ke pondok pesantren (ponpes) se-Jawa Timur, meminta doa bagi Polri dan Negara Indonesia.
“Sejarah berdirinya Nahdlatul Ulama (NU) berasal dari Jawa Timur, maka sangat pas jika Ketua DPW FRN Jatim dipimpin oleh seorang ‘Gus’ atau Abdi Dalem Kiai,” tegasnya.
Program ini bukan sekadar langkah strategis, tetapi juga bentuk penghormatan kepada para ulama dan dukungan terhadap visi besar kepemimpinan nasional yang menyatukan kekuatan agama dan negara.
(Red)